Marc Marquez: Saya Sudah Meraih Impian Saya

headline, Olahraga46 Dilihat

JAKARTA – Pembalap Ducati Lenovo, Marc Marquez, mengungkapkan bahwa dirinya telah mencapai semua target yang ia impikan selama berkarier di dunia MotoGP.

Pebalap asal Spanyol ini kini menjadi salah satu pembalap aktif paling sukses dengan total delapan gelar juara dunia, termasuk enam gelar di kelas utama MotoGP.

“Saya telah mencapai apa yang saya inginkan. Fokus saya sekarang adalah memperpanjang karier dan tetap kompetitif. Jika nantinya saya berhasil meraih gelar lagi, itu akan menjadi bonus. Namun, tujuan utama saya sudah tercapai,” ujar Marc Marquez seperti dikutip dari laman MotoGP pada Minggu.

Dikenal dengan julukan The King of Crasher atau Si Raja Jatuh, Marquez baru saja menuntaskan proses kepindahannya dari tim Gresini Racing ke Ducati Lenovo.

Sebelumnya, Marquez sempat mengalami masa-masa sulit bersama Honda akibat cedera dan masalah teknis pada motor. Namun, performanya mulai bangkit pada musim lalu.

Bersama Gresini Racing, ia sukses mengantongi tiga kemenangan grand prix, tujuh podium, dan menyelesaikan musim dengan menduduki peringkat ketiga di klasemen akhir MotoGP 2024.

Untuk meraih gelar juara dunia kesembilan sepanjang kariernya, Marquez harus menghadapi persaingan ketat dengan rekan setimnya, Francesco “Pecco” Bagnaia, juara bertahan Jorge Martin, serta mantan rekan setimnya, Enea Bastianini. (*)

 

Sumber: Antaranews.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *